Alaku
Alaku

Berita Menkeu Resmikan Pinjol Yayasan Al Mubarok adalah Hoaks

Cloud Hosting Indonesia

RADAR KEPRI, Jakarta – Beredar berita yang menyatakan bahwa Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa, telah meresmikan pinjaman online Yayasan Al Mubarok.

Purbaya Yudhi Sadewa pun menyatakan bahwa berita tersebut tidak benar atau hoaks. “Itu enggak benar, hoaks itu,” tegas Purbaya Yudhi Sadewa di Jakarta, Senin (19/1/2026).

Di sisi lain, Kementerian Keuangan pun meminta masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran berita bohong yang mengatasnamakan Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa.

Kementerian Keuangan juga berharap agar masyarakat berhati-hati terhadap berbagai penipuan yang mengatasnamakan pejabat/pegawai Kementerian Keuangan.

Adapun, jika masyarakat menemukan informasi seputar keuangan negara atau Kementerian Keuangan yang terindikasi hoaks atau penipuan, dapat melaporkannya melalui Pusat Kontak Layanan Kemenkeu PRIME melalui telepon 134, email kemenkeu.prime@kemenkeu.go.id, atau menu “Hubungi Kami” pada situs web www.kemenkeu.go.id.

Informasi resmi seputar keuangan negara dapat diperoleh pada platform resmi Kementerian Keuangan kemenkeu.go.id. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *